Cara upgrade lisensi untuk theme kentooz atau idtheme

Jika anda pernah membeli theme kentooz atau idtheme dengan lisensi terendah misalnya personal dan anda ingin mengupgrade lisensi anda ke yang tertinggi, maka anda harus mengupgrade lisensi yang anda beli pada halaman member area anda.

Berikut adalah langkah langkah cara mengupgrade lisensi pada akun kentooz anda.

1. Silahkan login terlebih dahulu pada akun kentooz anda, dan silahkan anda lihat bagian Active Subscriptions atau Langganan Aktif anda.

Jika tersedia tombol upgrade maka theme anda dapat di upgrade ke lisensi yang lebih tinggi. Perlu di ingat, tidak semua theme tersedia upgrade lisense ke yang lebih tinggal, hanya beberapa theme saja yang bisa anda upgrade ke lisensi developer atau lisensi dengan domain yang lebih banyak. Silahkan anda lihat gambar dibawah:

upgrade button idtheme
upgrade button idtheme

2.Setelah itu akan muncul popup lalu pilih tipe upgrade yang anda inginkan, misal upgrade ke 5 domain atau ke 200 domain sebagai contoh, untuk video diatas karena cuma developer license maka pilihan cuma 1.

upgrade button popup idtheme
upgrade button popup idtheme

3. Setelah itu klik Upgrade Subscription / Upgrade Berlangganan, nah maka anda akan di arahkan ke metode pembayaran sewaktu anda membeli theme. Ikuti langkah langkah nya…

4. Selesai.

Catatan: Jika anda upgrade lisensi maka secara otomatis license key yang lama tidak berlaku dan digantikan dengan license key yang baru. Jika anda ingin membuat license key baru tanpa menghapus license key yang lama, maka anda harus beli license key yang baru tanpa upgrade license.